14 November 2009

Ressurection

Sebuah obrolan pendek tengah malam:

"Kenapa orang harus berbahagia?", tanyaku

"Apa yang membuatmu tidak bahagia?, tanyanya

"Aku takut dengan misteri yang disimpan oleh hari esok. Hatiku tidak tenang, seperti masa depan ingin membunuhku," akuku

"Bahagia selalu diperhadapkan dengan penderitaan, jika kita mengundang derita, pada saat itu juga jiwa akan selalu merasakan kegelisahan dan takut," jawabnya

"Apa yang harus aku lakukan agar semua deritaku berakhir, mengundang bahagia?" tanyaku lagi

"Manusia gelisah oleh ketidakpastian. Manusia butuh kepastian..."

"Dan apakah kepastian itu?" tanyaku

"Filsuf menamakannya eksistensi, agamawan menyebutnya Tuhan. Datangnya sebuah rencana sangat tidak pasti, tapi cinta Nya yang menyembuhkan kesedihan adalah sebuah kepastian... Ia mencintai dengan cara yang kadang tidak kita pahami..."

Tiap malam aku mati, tiap malam pula aku terbangun. Aku telah mati berkali-kali...

Every night I die, every night I awake...Ressurection...*

*petikan narasi dalam Fight Club

2 comments:

harwan ak said...

hmmm...kayaknya dialog ini ndak asing ...

Emma said...

hehehe...you're the inspiration..